Kanonang Oh, Kanonang...


A. Selayang Pandang

Tak ada yang patut disesali ketika  kita mengunjungi desa Kanonang. Masyarakatnya terkenal ramah dalam menyambut  kedatangan siapa pun, termasuk para turis. Memang masyarakat Kawangkoan sudah sejak dulu kala terkenal dengan  masyarakat yang penuh kasih dan damai.
Di desa ini terdapat Bukit Kasih  sebagai salah satu kebanggaan mereka. Obyek wisata rohani di Bukit Kasih ini bahkan  sudah terkenal hingga ke mancanegara.

B. Keistimewaan

Satu hal yang menarik dari desa Kanonang di antara kemenarikan lainnya adalah  Bukit Kasih. Di bukit ini, tampak sebuah tugu yang berfungsi sebagai monumen.  Ia adalah Monumen Bukit Kasih. Monumen ini adalah simbol dari kerukunan antar umat  beragama di Sulawesi Utara. Di tiap sisi monumen, tertera pahatan sebuah ajaran  kasih sayang dari masing-masing agama besar yang ada di Indonesia. Dari puncak  bukit ini, kita dapat menyaksikan panorama alam yang mengelilinginya. Begitu  indah. Utamanya, di kala fajar dan senja.
Ada hal lain yang juga ‘monumental‘, yakni kacang garing Kawangkoan. Kacang  tanah yang begitu terkenal kelezatannya ini hampir dapat ditemui di setiap  sudut pasar atau toko di Sulawesi Utara. Kacang tanah ini enak dalam sajian  goreng (kering) maupun rebus. Anda dijamin tak akan menyesal datang ke tempat  ini.

C. Lokasi

Desa Kanonang dan monumen ini berada di Kecamatan Kawangkoan, Kabupaten  Minahasa, Sulawesi Utara. Berjarak sekitar 55 kilometer dari kota Manado

D. Akses

Pengunjung dapat menempuh jalur darat dari kota Manado dengan kendaraan pribadi,  bisa juga dengan angkutan umum dari Terminal Kota Manado.

Komentar